Source: https://ift.tt/2FYaIFo
Saat denger kata Semarang, sebagian banyak orang akan mengingat Lawang Sewu sebagai ikon wisatanya. Buat yang belum tahu, ternyata Semarang punya banyak destinasi wisata yang gak kalah keren dari Lawang Sewu lho. Mulai dari tempat bersejarah, museum, wisata kerohanian, sampai wisata alam. Kalo lagi di Semarang, yuk kunjungi tempat-tempat ini!
Kota Tua
Source: https://ift.tt/2riyh1t
Berkunjung ke Semarang gak akan terasa lengkap kalo gak datang ke kawasan Kota Lama Semarang. Tempat wisata di Semarang ini emang udah lama dikenal sebagai lokasi wisata paling populer di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah tersebut. Apalagi, kalo kalian adalah seorang yang gemar berburu foto. Deretan bangunan tua bergaya Eropa klasik, kerap menjadi buruan para fotografer. Bangunan yang paling populer di kota tua adalah Gereja Blenduk. Kalian bisa menyewa sepeda tua sambil berkeliling kota tua.
Museum Kereta Api Ambarawa
Source: https://ift.tt/2FXOLqf
Tempat wisata di Semarang ini dulunya adalah lokasi Stasiun Ambarawa, yang dibangun pada tanggal 21 Mei 1873 oleh Raja Willem I dari Belanda. Stasiun tersebut ditutup pada tahun 1976 dan secara resmi mulai berubah fungsi menjadi museum. Di tempat wisata ini, wisatawan bisa melihat sebanyak 21 lokomotif yang punya peran penting dalam masa perjuangan kemerdekaan, terutama sebagai sarana transportasi para tentara.
Museum Kereta Api Ambarawa yang berlokasi di Kabupaten Semarang ini juga menjadi satu di antara tiga tempat yang menyimpan lokomitif uap bergerigi buatan Hannoversche Maschinenbau AG. Kabarnya, hanya ada tiga kereta uap model seperti ini yang masih tersisa. Dua kereta lainnya tersimpan di Swiss dan India.
Sam Poo Kong
Source: https://ift.tt/2rjG5jR
Klenteng Sam Poo Kong adalah tempat beribadah etnis Tionghoa di Semarang. Tempat wisata di Semarang ini dibangun di lokasi kedatangan laksamana dari Tiongkok yang terkenal, yakni Laksamana Cheng Ho pada tahun 1400-an.
Klenteng yang terletak di kawasan Simongan, Semarang ini punya desain arsitektur khas Tiongkok. Warna merah mendominasi bangunan kelenteng. Kompleks kelenteng yang juga disebut dengan nama Klenteng Gunung Batu ini punya luas mencapai 3,2 hektare. Di dalamnya terdapat lima bangunan, yakni Sam Poo Kong, Tho Tee Kong, Kyai Juru Mudi, Kyai Jangkat, serta Kyai Cundrik Bumi.
Pagoda Avalokitesvara Buddhagaya Watugong
Source: https://ift.tt/2FVxbDi
Pagoda Avalokitesvara di Watugong dapat menjadi pilihan lain tempat wisata menarik di kota multi etnis ini. Pagoda yang menjadi bagian dari Kompleks Vihara Buddhagaya Watugong ini punya ketinggian 45 meter dan terdapat 7 lantai di pagoda ini. Pada masing-masing tingkat, ada patung Dewi Kwan Im yang diposisikan menghadap ke empat penjuru mata angin. kalo mau, wisatawan juga bisa mengikuti ritual tjiam shi yang bertujuan untuk meramal nasib. Ritual ini kerap dilakukan oleh umat Budha yang tengah beribadah di kompleks vihara.
Candi Gedong Songo
Source: https://ift.tt/2rjG6UX
Berada di lereng Gunung Ungaran, tempat wisata di Semarang ini gak hanya menjadi tempat wisata bersejarah tapi juga dikenal sebagai tempat wisata yang menawarkan pemandangan memukau. Sebagai bonus, kalian juga akan menjumpai kolam pemandian air panas alami di kompleks candi ini.
Sesuai dengan namanya, Candi Gedong Songo ini terdiri dari sembilan bangunan candi. Menariknya, candi ini dulu sempat disebut dengan nama Candi Gedong Pitu, karena pada saat itu hanya ditemukan sebanyak tujuh candi. Baru pada rentang 1908-1911, ditemukan kembali dua candi di area yang sama jadi namanya pun berubah menjadi Candi Gedong Songo. Candi-candi tersebut diketahui adalah peninggalan dari Wangsa Syailendra yang berkuasa pada abad ke-9 Masehi.
Umbul Sidomukti
Source: https://ift.tt/2FYaKNw
Umbul Sidomukti terletak di lereng Gunung Ungaran yang punya ketinggian mencapai 1.200 meter di atas permukaan laut (mdpl) jadi punya suhu yang sejuk. gak heran kalo wisatawan merasa nyaman saat berada di kawasan wisata ini.
gak perlu khawatir dengan pilihan aktivitas selama berada di tempat wisata ini. Mulai dari kolam renang alami, kafe dengan pemandangan yang keren, fasilitas outbond, area berkemah, sampai pondok wisata bisa ditemukan di tempat wisata ini. kalo mau, kalian juga bisa melakukan aktivitas trekking menyusuri kawasan di sekitar Umbul Sidomukti.
from Dagelan.co https://ift.tt/2rkaH4v
via Obat Penumbuh Rambut
0 Komentar