Macam-Macam Jus Lezat dan Punya Segudang Manfaat Bagi Kesehatan!

00.45

Buat kalian yang malas makan buah ataupun sayur, jus bisa jadi alternatif pilihan untuk mendapatkan segudang manfaat jus. Buah-buahan banyak mengandung berbagai mineral dan antioksidan, vitamin A dalam bentuk beta-karoten, vitamin C, vitamin E dan mengandung kadar air yang tinggi sehingga bermanfaat bagi kesehatan.

Salah satu cara terbaik untuk memanfaatkan zat gizi secara penuh dari buah-buahan adalah dengan membuat jus buah-buahan yang segar. Buah yang dibuat menjadi jus, zat gizinya akan mudah diserap oleh tubuh. Nih, Guys simak aja langsung resep jus homemade yang punya segudang manfaat buat kesehatan kalian. Cekidot!

 

1. Jus Jeruk, Pisang, dan Nanas

Source: www.eatthismuch.com
Kombinasi jus dari buah jeruk, pisang dan nanas sangat kaya akan vitamin dan mineral.

Jus dengan kombinasi buah-buahan ini diperkaya akan vitamin A dan C, magnesium, potassium, dan serat. Khasiat dari meminum jus ini adalah perlindungan dari berbagai penyakit karena kandungan antioksidan yang ditemukan dalam ketiga buah ini dapat melindungi badan dari infeksi kecil maupun kondisi yang lebih serius termasuk kanker dan penyakit jantung.

 

2. Jus Bit

Source: http://bit.ly/2TvDDTd
Untuk mengingkatkan jumlah darah merah, meminum jus bit adalah cara yang efektif.
 

Buah bit memang efektif untuk meningkatkan jumlah darah merah. Buat kalian yang mengidap anemia, sangat disarankan untuk minum jus bit. Jus bit juga baik untuk pencernaan dan mengatasi masalah kulit kepala. Supaya rasanya lebih enak, kalian bisa mencampurkannya dengan nenas madu.

Baca Juga: Catat, Inilah Tanda Kalau Kamu Kurang Makan Sayuran!

 

3. Jus Lemon dan Apel

Source: http://bit.ly/2CTLyV3
Jus dari perpaduan lemon dan apel sangat ampuh untuk menurunkan berat badan bagi yang sedang menjalani program diet.

Perasan lemon dicampur dengan apel kemudian dijus adalah penurun berat badan alami. Kombinasi kedua buah ini dapat menghilangkan penumpukan lemak serta baik untuk kesehatan dan kesegaran kulit wajah. Tapi jangan ditambahkan gula, ya. Biarkan manisnya apel yang menjadi pemanis alami jus ini.

 

4. Jus Tomat dan Apel

Source: www.prima.co.uk
Meski bisa dibuat dengan mudah dan sederhana, jus tomat dan apel mampu mengurangi risiko pembekuan darah.
 

Jus ini merupakan jus sederhana yang dapat memuaskan dahaga dan dapat diminum kapan saja. Bila buah tomat dan apel dijadikan jus ini akan berkhasiat dalam mengurangi risiko pembekuan darah, kesehatan prostat, kesehatan pancreas dan menurunkan risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Mau Ilangin Ngantuk Tapi Gak Suka Kopi? Makan Ini Aja!

 

5. Jus Aprikot

Source: www.dooz.ps
Jus Aprikot mampu membantu memenuhi kebutuhan vitamin B, C serta K dalam tubuhmu dan memberikan vitalitas pada rambut serta kulit.

Jus aprikot mengandung banyak vitamin seperti B, C dan K. Vitamin yang ditemukan dalam buah ini juga dipercaya dapat memperlambat penuaan. Minuman sehat ini juga baik untuk memperkuat tulang dan memberikan vitalitas pada rambut dan kulit. Jus aprikot sangat kaya akan zat besi dan baik untuk mengobati anemia dan masalah menopause.

 

6. Jus Mentimun

Source: www.cookingdunia.com
Jus mentimun dapat memberikan efek segar bagi kalian yang telah seharian beraktivitas.

Sudah banyak para ahli yang mengatakan kalau mentimun adalah buah yang paling baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Minum jus mentimun setiap sore juga dapat memberikan efek segar dan fit setelah seharian beraktivitas. Selain meningkatkan stamina, mentimun juga baik menjaga kesehatan mata dan pengganti cairan yang hilang. Jadi kalau kalian sehabis berolahraga bisa minum jus mentimun.

Baca Juga: Pecinta Teh, Wajib Cobain Teh dari Negara-Negara Ini!

 

7. Jus Blueberry dan Raspberry

Source: http://bit.ly/2Tvkil6
Bagi yang ingin menunda proses penuan dapat meminum jus blueberry dan raspberry
 

Buah blueberry dan raspberry masih punya hubungan kerabat dalam spesies buah-buahan. Kandungan antioksidan yang tinggi pada buah berry dapat memberikan efek pembersihan yang mendalam sehingga dapat menunda proses penuaan. Awet muda terus deh.

Baca Juga: Buah Khas Indonesia Yang Hampir Punah, Yuk Lestarikan Lagi!

 



from Dagelan.co http://bit.ly/2CU1l6k
via Obat Penumbuh Rambut
Previous
Next Post »
0 Komentar