Setelah Kim Jong Un Terkuak Sebagai Pendukung Manchester United, Ternyata 6 Pemimpin Diktator Ini Juga Ngefans Sama Klub Sepakbola

01.01

Belum lama ini terdengar kabar mengejutkan dari dunia sepakbola yang melibatkan raksasa asal Inggris, Manchester United. Jelang pertandingan pembuka EUFA Champions League melawan FC Basel, Setan Merah dikejutkan dengan berita bahwa pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, merupakan fans berat dari United.

Hal tersebut dilontarkan oleh seorang politisi asal Italia bernama Antonio Razzi yang juga merupakan sahabat dari anak Kim Jong Il tersebut. Namun siapa sangka, selain Kim Jong Un, ternyata 6 pemimpin diktator berikut ini juga mengidolai beberapa klub sepakbola Eropa. Kira-kira siapakah mereka? Yuk langsung aja kita simak.

1. Robert Mugabe

fans sepakbola

Sumber : getty

Presiden terlama dalam sejarah Zimbabwe ini ternyata merupakan fans berat klub asal London, Chelsea. Bahkan menurut sumber yang dekat dengan Mugabe, ia tak pernah melewatkan pertandingan The Blues.

2. Osama Bin Laden

fans sepakbola

Sumber : nydailynews.com

Kalian pasti udah gak asing sama tokoh yang satu ini. Osama Bin Laden memang terkenal sebagai fans berat dari Meriam London, Arsenal. Bukan fans karbitan, pemimpin Al-Qaeda ini sering menyaksikan langsung The Gunners di Highbury pada awal 1990-an.

3. Moammar Khadafi

fans sepakbola

Sumber : dailymail

Mantan pemimpin Libya digosipkan merupakan fans dari Liverpool. Hal itu berhembus setelah dalam penyergapan di tempat persembunyiannya ditemukan sebuah mug yang berlogo klub asal Merseyside tersebut.

4. Jendreal Franco

fans sepakbola

Sumber : wikiwand

Gak hanya sebagai seorang diktator, pemimpin de facto Spanyol ini juga merupakan seorang glory hunter. Awalnya mengaku sebagai fans Atletico Madrid, namun pindah menjadi suporter Real Madrid saat Los Blancos menjadi juara European Cup.

5. Joseph Stalin

fans sepakbola

Sumber : thefamouspeople.com

Berikutnya ada tokoh asal Rusia, Joseph Stalin. Sekjen partai komunis Rusia merupakan pendukung dari klub sepakbola lokal, Dynamo Moscow.

6. Adolf Hitler

fans sepakbola

Sumber : history.co.uk

Terakhir ada Adolf Hitler. Pemimpin Nazi Jerman ini diketahui merupakan pendukung dari klub Schalke 04. Bahkan gosipnya pihak klub ingin mengabadikan namanya sebagai nama salah satu tribun setelah rezim Hitler runtuh.

Nah itu barusan beberapa tokoh diktator dunia yang juga menjadi penggemar klub sepakbola. Ada yang klub favortinya sama seperti tokoh di atas?



from Dagelan.co http://ift.tt/2h5yfEU
via Obat Penumbuh Rambut
Previous
Next Post »
0 Komentar